Yuk Intip 10 Oleh-oleh Khas Makassar Yang Wajib Anda Bawa Pulang

Oleh-oleh Khas Makassar

Sebagai tempat yang menjadi salah satu tujuan wisata di Sulawesi Selatan, tak heran jika Makassar menjadi salah satu kota yang ramai dikunjungi oleh banyak wisatawan. Untuk itu, ketika berada disini, nantinya anda pun akan bisa menemukan berbagai macam kuliner dan juga oleh oleh khas Makassar yang bisa untuk anda bawa pulang. Untuk itu, di dalam ulasan kali ini akan dibahas beberapa rekomendasi oleh oleh yang cocok untuk keluarga di rumah.

1. Kopi Toraja

Untuk anda yang merupakan penggemar kopi, maka anda pun wajib membawa kopi toraja untuk anda bawa pulang. Pasalnya, kopi satu ini pun juga memiliki rasa yang khas dan bisa anda temui ketika berada di Makassar. Sehingga tak ada salahnya untuk membawa pulang kopi satu ini sebagai stok di rumah anda atau dibagikan kepada kerabat anda di kampung halaman.

2. Abon Raos

abon raos makassar

Makanan lainnya yang cocok untuk anda jadikan oleh oleh ketika berada di Makassar adalah abon raos. Untuk anda yang pertama kali mendengarnya, mungkin anda pun akan beranggapan bahwa makanan satu ini berasal dari tanah Sunda. Namun ternyata makanan satu ini berasal dari tanah Sulawesi. Untuk itu, meskipun menggunakan nama Sunda yang memiliki arti yakni “enak”, akan tetapi abon satu ini menggunakan bahan berupa rempah rempah khas Makassar.

Sehingga ketika anda sedang berkunjung ke daerah Makassar, maka anda pun bisa membeli makanan satu ini untuk oleh oleh bagi keluarga anda di rumah. Terlebih lagi ketika anda merupakan pencinta makanan pedas, maka anda pun wajib untuk membawa pulang. Pasalnya, abon sapi ini pun disajikan dengan rasa pedas yang sangat khas. Sehingga anda pun wajib untuk mencobanya.

3. Coto Makassar Instant

Ketika berkunjung ke Makassar, pastinya anda pun akan menjajal Coto Makassar yang memiliki rasa yang lezat. Namun bagaimana ketika anda ingin mencobanya kembali ketika telah pulang ke kampung halaman? Tak perlu khawatir, pasalnya terdapat coto makassar instant yang bisa anda bawa pulang untuk oleh oleh maupun anda konsumsi pribadi. Sehingga coto makassar versi instant ini pun cocok untuk anda bawa bepergian maupun sebagai oleh oleh.

4. Bagea

Untuk anda yang mencari kue khas Makassar yang cocok untuk dijadikan oleh oleh, maka pilihan yang tepat akan jatuh kepada Bagea. Kue satu ini terbuat dari bahan dasar yakni sagu. Dengan memiliki tekstur yang keras, maka makanan satu ini pun lebih disukai oleh kalangan mudah dibandingkan dengan orang tua. Anda pun bisa menyantapnya ketika sore hari sebagai pendamping saat ngeteh sore.

5. Kacang Sembunyi

Ingin mencari oleh oleh khas Makassar yang unik? Maka pilihan anda pun pastinya akan jatuh pada kacang sembunyi. Memiliki nama yang unik, maka camilan ini pun banyak dicari wisatawan dan digunakan sebagai oleh oleh. Dinamakan demikian karena letak dari kacang ini berada di dalam adonan tepung terigu. Sehingga akan terkesan seperti sedang sembunyi.

Untuk bentuknya sendiri, kacang sembunyi ini pun akan terlihat seperti molen pisang. Kacang sembunyi sendiri dapat dikatakan sebagai salah satu jajanan populer yang disukai oleh warga Makassar. Disajikan dengan baltan karamel yang manis, maka cemilan satu ini pun akan memberikan rasa yang nikmat dan akan cocok untuk anda jadikan buah tangan ketika meninggalkan kota satu ini.

6. Mantao Pare

Mantao Pare Makassar

Kue lainnya yang bisa untuk anda jadikan oleh oleh ketika berkunjung ke Makassar adalah Mantao Pare. Kue ini pun memiliki ciri khas yakni bentuknya yang bulat dan juga berwarna putih. Jika anda perhatikan, maka kue ini pun akan terlihat sekilas seperti bakpao yang lebih kecil. Untuk proses pengolahannya sendiri, maka kue satu ini pun akan seringkali dimasak dengan cara digoreng maupun dikukus.

Untuk anda yang tertarik membelinya, maka anda pun akan bisa dengan mudah menemukannya ketika sedang berjalan jalan di kota Makassar. Kue satu ini pun saat ini juga telah tersedia dengan berbagai macam varian rasa. Sebut saja seperti pandan, coklat dan juga daging yang bisa anda pilih sesuai dengan selera anda. Untuk itu, anda pun tak boleh melewatkan kue satu ini ketika berkunjung ke Makassar.

7. Beppa Tori

Merupakan kue asli dari masyarakat Toraja, maka kue ini pun terbuat dari bahan dasar yakni tepung terigu dan juga gula merah. Jika anda sering mengonsumsi kue cucur, maka kue Beppa Tori ini pun juga memiliki rasa demikian. Kues satu ini pun juga kerap kali dijadikan alternatif sebagai oleh oleh ketika anda berkunjung ke Makassar. Bahkan kue ini pun juga sering disebut dengan churros khas Toraja karena memiliki bentuk dan juga penyajian yang hampir mirip.

8. Baruasa

Kue lain yang bisa anda jadikan oleh oleh khas Makassar adalah kue Baruasa. Kue satu ini pun terbuat dari bahan dasar kelapa parut, tepung beras dan juga telur. Anda pun akan menemukan kus satu ini pada acara acara penting seperti pernikahan dan juga lebaran. Untuk itu, anda pun juga bisa menjadikan kue satu ini sebagai salah satu oleh oleh yang bisa anda bawa pulang untuk kerabat di rumah anda.

9. Bannang – Bannang

Bannang – Bannang Makassar

Untuk anda yang mencari makanan dengan memiliki ciri khas rasa yang manis, maka anda pun bisa mencoba bannang – bannang ketika berada di Makassar. Bahkan tak jarang para wisatawan pun membawa pulang makanan ini sebagai bentuk buah tangan karena memiliki rasa yang lezat. Hal lain yang membuat makanan satu ini menjadi unik adalah kue satu ini masih diproduksi dengan cara yang tradisional.

Dengan memiliki bahan dasar berupa gula aren, maka tak heran jika makanan ini memiliki cita rasa manis yang sangat khas. Makanan satu ini pun memiliki bentuk seperti benang yang dianyam sehingga bentuknya pun sangatla unik. Anda pun juga bisa menemukan kue satu ini sebagai sajian wajib yang ada dalam acara adat yang ada di Makassar, seperti saat pernikahan.

10. Kacang Disco Makassar

Oleh oleh khas Makassar satu ini pun tentu saja wajib untuk anda bawa pulang. Pasalnya, selain memiliki nama yang unik, rasa gurih yang terdapat pada kacang satu ini pun akan membuat anda ketagihan. Untuk itu, anda pun bisa membelinya sebagai camilan selama perjalanan maupun sebagai oleh oleh yang akan menjadi favorit bagi semua orang yang mencobanya.

Itulah beberapa oleh oleh yang bisa anda bawa pulang ketika berkunjung ke Makassar. Setelah anda puas berkeliling dan berwisata, maka anda pun bisa mencoba mendatangi beberapa pusat oleh oleh yang ada di kota satu ini untuk membeli beberapa camilan dan kue khas yang berasal dari kota satu ini. Tentu saja, hal ini akan menjadi salah satu makanan yang belum pernah anda coba sebelumnya.
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak